Yang mudik..yang mudik..!! Perjalanan kali ini merupakan perjalanan pulang saya dari Jakarta menuju ke Yogyakarta, sekaligus mengenang kembali perjalanan naik kereta api langganan bukan favorit, jauh sebelum saya mengenal Kereta Lodaya. Kereta Progo merupakan kereta yang biasa saya gunakan untuk pulang ke Jogja, saat saya sedang menjalani masa kuliah. Dulu harganya masih terbilang murah, tapi jangan tanya deh kalo sekarang..haha Kereta Progo yang sehari-harinya hanya membawa kereta kelas ekonomi, perlahan-lahan mulai menambah kelas layanan eksekutif. Awalnya hanya ada pada akhir pekan, sekarang menjelang Hari Raya Idul Fitri, kelas eksekutif ini hadir setiap hari. Meski begitu, saya memutuskan untuk naik di kelas ekonominya, sebagaimana yang saya lakukan dulu. Dengan harga yang tak lagi murah, Kereta Progo masih belum mendapatkan upgrade rangkaian alias masih menggunakan armada ekonomi kapasitas 106 seats sebagaimana armada yang biasa dipakai di kereta-kereta bersubsidi. Semoga curahan hati saya melalui video ini, bisa membuat Kereta Progo dijalankan dengan armada yang lebih baik ya rek..haha So..cerita lengkapnya bisa arek-arek saksikan dalam video episode kali ini, dan pastikan untuk menonton sampai akhir serta jangan lupa untuk LIKE SHARE dan SUBSCRIBE..terima kasih Nomor Lokomotif : CC 201 78 02 YK Nama Kereta : KA 294 Progo Rute : Pasar Senen - Lempuyangan Nomor Kursi : Ekonomi 6 seat 1A Harga Tiket : Subklas CA IDR 215k Tanggal Rekam : 4 April 2023 --------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- Untuk harga dan ketersediaan tiket, arek-arek bisa langsung mengunjungi website resmi PT KAI di alamat www.kai.id atau melalui Aplikasi KAI Access yang bisa diunduh melalui Playstore atau Appstore --------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- Contact me : [email protected] Kunjungi juga akun Instagram saya di : https://www.instagram.com/ris_ang_gara/ dan akun Instagram saya yang kedua di : https://www.instagram.com/risangambulakral/